Mitsubishi Low MPV 2017

Tingginya minat konsumen pada produksi mobil disegmen low MPV di dalam negeri membuat Mitsubishi Motors Corporation (MMC) tergiur untuk terjun kedalamnya. Bersama dengan, saat ini MMC sedang membangun sebuah pabrik terbaru di daerah Cikarang, kab. Bekasi, Jawa Barat. Kedepan Pabrik ini sepenuhnya dipersiapkan untuk pembuatan mobil Low MPV terbaru dari Mitsubishi. Pabrikan ini ditargetkan bakal merampungkan produk Low MPV terbaru serta melempar dipasaran mulai tahun 2017 berawal di Indonesia.



gambar mitsubishi new mpv

KTB mentargetkan pada kendaraan Low MPV tersebut sebanyak 6000 unit bakal terjual perbulannya. Dan jika terealisasi, jumlah tersebut nantinya secara langsung akan mendongkrak penjualan segmen kendaraan berpenumpang serta kendaraan komersial ringan (light commercial vehicle/LCV) Mitsubishi. Sehingga kemungkinan posisi Mitsubishi bakal diperingkat keempat dalam total penjualan dalam negeri.

Per bulan penjualan produk MMC (Mitsubishi Motors Corporation untuk PC dan LCV) kalau dirata-rata 6.500 unit, ditambah 6.000 jadi 12.500. Lihat di Gaikindo, posisi (jumlah itu) ada di mana,” kata Imam Choeru Cahya selaku Head of MMC Sales Group PT KTB, belum lama ini.

Ditahun 2015 yang lalu, Mitsubishi berada diperingkat kelima pada keseluruhan penjualan kendaraan di Indonesia. Mitsubishi berhasil menjual keseluruhan produknya sebanyak 77.393 unit disegmen kendaraan komersial ringan. Keseluruhan jumlah tersebut masih belum termasuk penjualan sektor mobil komersial seperti truk dan kendaraan besar lainnya.

Seperti diketahui sebelumnya lima besar agen pemegang merek (APM) mobil di Indonesia, hanya PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) saja yang masih belum memiliki dan belum menjual produk Low MPV berkapsitas tujuh penumpang.

Oleh karenanya, Mitsubishi masih memiliki peluang yang besar untuk melenggang bersama dengan produk terbarunya tersebut. Di segmen ini nantinya produksi Mitsubishi bakal bersaing dengan para competitor sebelumnya yaitu Grand New Avanza dan Great New Xenia yang diproduksi dari Toyota dan Daihatsu, Mobilio  produk dari Honda, serta Ertiga produksi dari Suzuki.

Adapun kendaraan segmen penumpang yang baru dipasarkan oleh PT KTB hingga saat ini berupa Mirage, Outlander Sport, delica, serta yang terakhir pajero Sport. Sedangkan disegmen komersial ringan berupa Triton, L300, dan yang terakhir Colt.

Nah bagi anda para penggemar fanatik mobil dari Mitsubishi nantikan kedatangan pesaing avanza dan xenia di tahun 2017 mendatang.

sumber : mobilmo.com

Mitsubishi Pajero Sport Menjadi Andalan di GIIAS Surabaya

mitsubishi pajero sport
Mitsubishi Pajero Sport di GIIAS Surabaya
PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) ikut serta dalam Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) Surabaya yang berlangsung 28 September hingga 2 Oktober di Grand City, Surabaya, Jawa Timur.

Mitsubishi berharap mampu menjaring ratusan surat pemesanan kendaraan (SPK) selama lima hari pameran.
 
"Kami menargetkan 200 SPK selama pameran ini berlangsung," terang Amiruddin Head of MMC Sales & Marketing Region 2 Department (Area Jawa Timur, Jawa Tengah, Bali, NTB) PT KTB di GIIAS Surabaya, Rabu (28/9/2016).
 
Dari jumlah target yang dibidik, Mitsubishi Pajero Sport dijagokan sebagai kontributor tertinggi. Sekadar informasi, sejak diluncurkan pada awal tahun ini hingga bulan lalu, penjualan Pajero Sport telah mencapai 12 ribu unit.
 
Selain Pajero Sport model lain yang diharapkan bisa memberikan kontribusi adalah new Mirage. Itu tidak terlepas dari penyegaran yang telah dialami city car anyar ini.
 
Sebagai informasi, selain memboyong Mitsubishi Pajero Sport dan new Mirage, di GIIAS Surabaya KTB turut memperkenalkan small MPV XM Concept yang rencananya bakal dirilis pertengahan tahun depan. Selain itu, Triton Lightning turut melengkapi booth Mitsubishi.

Mobil Baru dan 5 Alasan Membelinya

Mobil Baru - Keinginan untuk membeli mobil memang banyak terlintas di benak banyak orang, khususnya bagi mereka yang memiliki penghasilan cukup. Sudah menjadi naluri manusia pada umumnya, ketika kebutuhan primer sudah terpenuhi dan tercukupi, mereka akan beralih untuk memenuhi kebutuhan sekundernya. Salah satunya adalah kebutuhan akan adanya sarana transportasi atau mobil.

Mobil, disamping berfungsi sebagai alat transportasi, bagi sebagian orang, mobil dianggap sebagai gaya hidup. Bahkan, menurut hasil survei yang dilakukan oleh Nielsen Indonesia, mobil dijadikan simbol kesuksesan.

Cara mendapatkan mobil pun kini lebih mudah, salah satunya karena adanya fasilitas kredit mobil. Dengan banyaknya lembaga keuangan seperti Bank atau Leasing yang menyediakan jasa kredit mobil, membeli mobil terbaru dengan harga fantastis pun bukan perkara sulit. Dengan membayar down payment (DP) yang tergolong ringan, kita sudah bisa membawa pulang mobil baru. Inilah salah satu kemudahan yang menyebabkan masyarakat lebih memilih membeli mobil baru ketimbang mobil bekas.

Ada begitu banyak alasan mengapa orang lebih memilih mobil baru. Inilah 5 alasan utama yang membuat orang tidak ragu untuk membeli mobil baru.

1. Promo DP Ringan

DP Ringan
  • Biasanya, pihak produsen atau dealer akan memberikan promo DP murah serta cicilan ringan pada momen-momen tertentu seperti saat pameran.
  • Tentu hal ini menjadi faktor yang mempengaruhi minat orang untuk membeli mobil baru. Apalagi bagi mereka yang memiliki kocek terbatas namun berkeinginan membeli mobil baru.Dengan DP ringan, sudah bisa membawa pulang mobil impian.

2. Suku Bunga Ringan

suku bunga ringan
  • Di tengah kondisi bunga pinjaman yang tergolong rendah seperti sekarang, lebih baik memang membeli mobil baru. Selain bisa mendapat keuntungan karena total biaya perolehan mobil baru lebih rendah, nilai ekonomis mobil baru juga lebih besar.
  • Sebagai contoh, salah satu bank penyedia layanan Kredit Pemilikan Mobil (KPM), memberikan suku bunga per tahun lebih rendah untuk pembelian mobil baru, ketimbang mobil bekas. Untuk mobil baru dengan tenor 3 tahun, bank tersebut memberikan suku bunga 5,69% per tahun.
  • Sedangkan mobil bekas dengan tenor 3 tahun, nasabah dibebankan suku bunga sebesar 8,5% per tahun. Tentu nilai nominal bunga tersebut sangat jauh berbeda.

3. Servis dan Garansi

servis dan garansi

  • Jika membeli mobil baru, Anda tidak perlu repot soal perawatan dan servis kendaraan karena terdapat layanan servis berkala gratis sampai kilometer tertentu. Servis tersebut meliputi penggantian oli dan servis mesin ringan, yang tentunya bertujuan agar performa mobil tetap prima.
  • Biasanya, produsen akan memberikan garansi selama 3 tahun atau lebih. Selain itu, mobil baru juga didukung mesin dan suku cadang baru sehingga Anda tak perlu menggantinya dalam waktu dekat.
  • Oleh karenanya, pembeli mobil baru tentu akan merasa lebih aman dengan adanya garansi ini. 
  • Sementara untuk mobil bekas, Anda mungkin akan sering mengganti mesin atau suku cadang.

4. Premi Asuransi Rendah

premi asuransi rendah
  • Bagi yang membeli mobil secara kredit, sudah pasti memiliki asuransi. Selain melindungi mobil dari risiko buruk yang mungkin terjadi, asuransi juga membantu menjaga kondisi keuangan tetap stabil, karena dapat mengurangi pengeluaran tak terduga, misalnya akibat tabrakan.
  • Untuk mobil baru, besaran premi asuransinya tergolong lebih rendah dibandingkan mobil bekas. Sebab, salah satu tolak ukur premi asuransi kendaraan adalah ditentukan oleh usia kendaraan itu sendiri. Semakin tua usia mobil, maka tingkat atau suku premi asuransinya juga makin besar.

5. Fitur Teknologi Terkini

Fitur Terkini
  • Faktor selanjutnya adalah karena fitur teknologi terkini. Ya, ketika berbicara teknologi keselamatan berkendara, mobil baru jelas menjadi pemenang dengan perkembangan teknologi yang semakin meningkat dari para produsen mobil.
  • Berbagai fitur keselamatan terbaru seperti backup cameras, electronic stability control, multiple airbags, driver assistance packages, dan blind-spot monitoring, tentu melengkapi beberapa mobil keluaran terbaru.

Itulah 5 alasan mengapa orang lebih tertarik memilih kredit mobil baru, dibandingkan kredit mobil bekas. Namun, semua itu kembali lagi pada diri Anda, apakah lebih tertarik membeli mobil baru ataukah mobil bekas.

Pengaruh Internet Terhadap Pengambilan Keputusan Membeli Mobil Baru

Situs online Google dan Netpop menggelar survei untuk mengukur pengaruh internet terhadap keputusan seseorang dalam membeli mobil. Dalam survei tersebut terungkap lima alasan masyarakat Indonesia untuk membeli mobil baru.

Menurut Country Head Google Indonesia, Rudy Ramawy, alasan terbesar membeli mobil baru adalah sebagai berikut :
  1. Mengakomodasi jumlah keluarga yang bertambah besar. Alasan ini mendapat proporsi 48 persen dari total responden yang tak dirilis jumlahnya. 
  2. Menggantikan mobil tua (44 persen)
  3. Mendapatkan mobil yang lebih irit (43 persen)
  4. Mendapatkan fitur terbaru (41 persen) 
  5. Memperoleh jenis mobil lain, misalnya dari sedan ke minibus (35 persen).
Dalam survei tersebut terungkap rata-rata masyarakat Indonesia memerlukan waktu 2,9 bulan sebelum memutuskan untuk membeli mobil. Dari seluruh responden ada 28 persen yang tahu persis mobil apa yang mereka inginkan. Sedangkan 66 persen lainnya perlu memutuskan tipe mobil yang ingin dibeli, dan 6 persen harus mulai dari nol untuk mencari informasi tentang mobil yang mereka ingin membeli.

Rudi mengatakan sesampainya di gerai penjualan, para calon pembeli masih melakukan riset. Sebanyak 66 persen responden mengaku akan menggunakan ponsel pintar (smart phone) untuk meriset. Sebanyak 56 persen menggunakan komputer tablet. "Sekali lagi, ini adalah angka periset tertinggi di kawasan Asia Tenggara," katanya.

Penelitian ini, kata Rudi, memperkuat data tentang meningkatnya jumlah pencarian terkait industri otomotif di situs Google Indonesia. Sayangnya, kebanyakan pabrikan di Indonesia belum memanfaatkan potensi media digital, alias tidak sadar akan meningkathnya kebiasaan meng-Googling. "Kami berharap penelitian ini akan membantu mereka memperkuat hubungan dengan konsumen online Indonesia," ujarnya.

Mitsubishi XM Concept

Mitsubishi XM Concept, mobil konsep Crossover MPV dinobatkan sebagai “Best Crossover Car” versi WOW Product – Automotive GIIAS 2016. Penghargaan WOW Product sendiri diselenggarakan oleh MarkPlus, Inc. yang menaungi majalah Marketeers, yang juga menjadi media partner GIIAS 2016.

Mitsubishi XM Concept

Penghargaan ini tentunya memiliki arti tersendiri bagi PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), distributor resmi kendaraan Mitsubishi di Indonesia, dan Mitsubishi Motors Corporation (MMC) yang dengan bangga memperkenalkan Mitsubishi XM Concept untuk pertama kalinya di dunia di ajang GIIAS 2016. 

“Apresiasi positif masyarakat terhadap XM Concept yang juga dibuktikan dengan penghargaan ini menambah kepercayaan diri Mitsubishi untuk memperkenalkan kendaraan ini di tahun 2017 nanti,” ujar Intan Vidiasari, Head of MMC Public Relations Department PT KTB.

Mitsubishi XM Concept sendiri adalah mobil konsep “small crossover MPV” dari Mitsubishi Motors Corporation (MMC), yang melakukan World Premiere-nya di ajang GIIAS 2016. Mobil konsep ini menggabungkan ketangguhan dari sebuah SUV dengan fleksibilitas dari sebuah MPV. 

Small Crossover MPV yang mengadopsi fitur dari Mitsubishi XM Concept akan diproduksi oleh Mitsubishi mulai Oktober 2017 di pabrik baru yang berlokasi di Kota Bekasi, Jawa Barat dan akan mulai diperkenalkan lebih awal di tahun yang sama.

Seperti yang telah diinformasikan sebelumnya, small MPV Mitsubishi XM Concept akan mulai dipasarkan di Indoensia pada 2017 mendatang. Kabarnya, mobil ini akan dibanderol dengan harga kisaran antara Rp190 – Rp230 jutaan.



Sumber : www.ktb.com

Sejarah Mitsubishi FUSO, Andalan Bisnis Sejati

Sejarah adalah kejadian yang terjadi pada masa lampau yang disusun berdasarkan peninggalan-peninggalan berbagai peristiwa. Peninggalan peninggalan itu disebut sumber sejarah. Dalam bahasa Inggris, kata sejarah disebut history, artinya masa lampau; masa lampau umat manusia. (sumber : Wikipedia Indonesia)

Merujuk pada pengertian diatas , mari kita telusuri sejarah perkembangan Mitsubishi FUSO, andalan pelaku bisnis sejati dan produk mobil yang teknologinya berkembang terus, mulai dari awal hingga sekarang.

fuso

Kunjungi Juga : www.ayodolenrek.com

Pada tahun 1970 PT. Kramayuda Tiga Berlian (KTB) mengeluarkan produk Mitsubishi Colt T100 merupakan produk komersial pertama dan menjadi awal kehadiran KTB di Indonesia.
1970

Pada tahun 1972 KTB meluncurkan Mitsubishi Colt T120, yang merupakan pengembangan dari Mitsubishi Colt T100, yang dikenal sebagai Raja Jalanan.
1972
Pada tahun 1975 KTB kembali mengeluarkan produk baru berupa Mistubishi Colt Diesel T200
1975

1979, Peluncuran Mitsubishi Colt Diesel type FE 101 dan FE 111, awal kabin khas Mistubishi Colt Diesel FE.
1979
1983, KTB meluncurkan Mitsubishi Colt Diesel 104 dengan 4 ban , variasi tambahan yang makin lengkap untuk bisnis.
1983
1984, KTB Meluncurkan Mitsubishi Colt Diesel FE 114 dengan 6 ban, variasi tambahan yang makin lengkap untuk bisnis.
1984
1990, KTB meluncurkan Mitsubishi Colt Deisel FE 119, 120PS dan Mitsubishi Colt Diesel FE 449 120PS.
Pada tahun 1995 seiring makin berkembangnya dunia perindustrian di Indonesia, KTB kembali memperkenalkan produk baru berupa Mitsubishi Colt Diesel FE 449 120PS dengan box, yang biasa digunakan untuk industri – industri kelas menegah.
1990
1996, KTB Meluncurkan Mitsubishi Colt Diesel FE 447 dengan kabin yang lebih lebar dan tangguh di segala medan.
1996

1997, KTB Meluncurkan Mitsubishi Colt Diesel FE 304, FE 334, FE 347 dan FE 349 yang semakin memperkuat posisi KTB di Pasar Kendaraan Niaga.
1997
Peluncuran Mitsubishi Colt Diesel FE 304, FE 334, FE 347 dan FE 349 mulai tahun 2002 dengan penyempurnaan sistem transmisi dari perseneling stir ( coloumn type ) menjadi perseneling lantai ( Floor Type) serta perubahan design head lamp dari bentuk bulat ke bentuk kotak membuat Colt Diesel menjadi lebih modern dan nyaman dari sebelumnya.
2002
2007, Era baru bagi Mitsubishi Colt Diesel dengan tampilan yang berubah total sesuai dengan regulasi Euro 2. Dilengkapi teknologi Mitsubishi Fuso In Dash Gear Shift, yang merupakan inovasi pertama untuk sebuah kendaraan niaga dengan merubah total design dari posisi tuas transmisi yang menyatu dengan dashboard. Kabin menjadi lebih luas dan memberikan rasa nyaman.
2007

2009,Melengkapi varian Mitsubishi New Colt Diesel, KTB meluncurkan varian terbaru Mitsubishi New Colt Diesel Super HD, sebagai kendaraan yang diperuntukan untuk medan berat.
2009

2011, KTB Meluncurkan varian Truck Mitsubishi Colt Diesel HDL. Bertenaga mesin 136PS terbesar dikelasnya, kabin lebar, chasis lebih panjang 72cm, Pilihan Super yang semakin lengkap memperkuat pangsa pasar Truck Mitsubishi andalan angkutan niaga konsumen.
2011

2012, Pada awal tahun ini KTB menghadirkan tiga varian baru yaitu FUSO FV51 JH TRACTOR HEAD 380PS, FUSO FN 627 6X4 250PS, FUSO FN 617 6X2 220PS LONG WHEELBASE, Masing – Masing dilengkapi dengan mesin berteknologi terbaru yang telah disempurnakan sehingga kekuatan dan performa mesin semakin tangguh namun tetap hemat BBM, Sistem keamanan yang tak lupa ditingkatkan , Sejalan dengan fitur fungsionhal terbaru membuat tiga wajah baru ini semakin berjaya dikelasnya.
2012

2013, Pada awal tahun ini KTB menghadirkan varian baru yaitu COLT DIESEL FE 71 LONG CHASSIS, dengan chassis terpanjang dikelasnya, memberikan volume angkutan ekstra bagi usaha namun tetap lincah dan bisa diandalkan dalam perjalanan dalam kota.
2013

2014, 2014 merupakan tahun bagi The New Fuso Debut, dimana KTB meluncurkan New Fuso FJ2523 dan FJ2528 yang merupakan generasi terbaru dari Fuso di kelas Medium Duty Truck. New Fuso mengadopsi teknologi Unitized Injection Pump yang dapat menghasilkan pembakaran tenaga lebih sempurna sehingga dapat mengeluarkan tenaga besar namun tetap hemat bahan bakar, dan menjadikan umur mesin lebih tahan lama sehingga lebih efisien.
2014

Dealer Mitsubishi Balikpapan, PT. Mandau Berlian Sejati

Dealer Mitsubishi Balikpapan - PT. Mandau Berlian Sejati adalah Dealer Resmi Mitsubishi yang berada di Balikpapan, beralamatkan di Jl. MT. Haryono No.36 Ringroad, Balikpapan, Kalimantan Timur 76114. Berdiri Pada Tanggal 14 Oktober 2000 Di Wilayah Kalimantan Timur  - Balikpapan Yang Merupakan Dealer Resmi Mitsubishi Motors Dan Mitsubishi Fuso Truck & Bus PT. Krama Yudha Tiga Berlian Motors ( KTB) Indonesia Yang Melayani Sales, Service, Sparepart.
Dealer Mitsubishi Balikpapan

Dalam memasarkan produk-produk Mitsubishi di seluruh wilayah Kalimantan Timur pada umumnya atau Balikpapan dan sekitarnya, Dealer Mitsubishi Balikpapan menggunakan tenaga-tenaga Marketing yang terlatih dan sudah cukup pengalaman.

Untuk menarik minat beli masayarakat, Mitsubishi Balikpapan melayani penjualan tunai dan penjualan secara kredit. Penjualan tunai dengan harga menarik ditambah dengan hadiah dan diskon atau cash back. Sedangkan penjualan kredit, Mitsubishi Balikpapan memberikan DP (down payment) dan cicilan ringan sesuai dengan tenor kredit yang dipilih.

Produk-produk Mitsubishi

Sebagai Dealer Resmi, Mitsubishi Balikpapan menyediakan mobil-mobil pabrikan Mitsubishi yang langsung dikirim dari pabrik mobil di Jakarta. Mobil-mobil yang tersedia (ready stok) yang siap dipasarkan adalah :

1.    Mitsubishi Outlander
2.    Mitsubishi Pajero Sport
3.    Mitsubishi Triton
4.    Mitsubishi Mirage
5.    Mitsubishi Delica
6.    Mitsubishi T120ss
7.    Mitsubishi L300
8.    Mitsubishi Colt Diesel

Daftar Harga Mitsubishi Balikpapan

Mitsubishi Balikpapan menyediakan mobil-mobil Mitsubishi dengan harga yang menarik dan terjangkau oleh masyarakat, harga mobil di Dealer Mitsubishi Balikpapan seperti terlihat pada gambar dibawah ini.

 

Harga mobil Mitsubishi Balikapapan diatas sewaktu-waktu dapat berubah, sehingga untuk mendapatkan informasi harga mobil Mitsubishi dan simulasi kredit yang terbaru atau update lebih baik anda menghubungi  : Mohamad Taufik, Phone : 0811 59 7678.

Simulasi Kredit, DP, Tenor dan Angsuran

Dealer Mitsubishi Balikpapan  melayani penjualan cash dan credit. Berikut adalah simulasi kredit  mobil Mitsubishi Balikapapn dari masing-masing produk Mitsubishi.
1.    Simulasi Kredit Mitsubishi Outlander
2.    Simulasi Kredit Mitsubishi Pajero Sport
3.    Simulasi Kredit Mitsubishi Triton
4.    Simulasi Kredit Mitsubishi Mirage
5.    Simulasi Kredit Mitsubishi Delica
6.    Simulasi Kredit Mitsubishi T120ss
7.    Simulasi Kredit Mitsubishi L300
8.    Simulasi Kredit Mitsubishi Colt Diesel FE 71

Karena harga mobil Mitsubishi Balikapapan sewaktu-waktu dapat berubah, jika harga mobil berubah maka simulasi kreditnya juga berubah, maka untuk mendapatkan informasi harga, simulasi kredit, paket promo, diskon dan cashback terbaru silahkan hubungi : Mohamad Taufik, Phone : 0811 59 7678.

Promo Mitsubishi Balikpapan 2016, Cashback dan Diskon Besar

Promo Mitsubishi Balikpapan - Mulai Juni 2016, Mitsubishi Balikpapan memberikan Subsidi Cashback atau Diskon Menarik untuk pembelian produk Colt T120 ss, L300, Mirage dan Colt Diesel.

  • Dapatkan Diskon Menarik
  • Subsidi Cashback
  • Paket Kredit DP Ringan
  • Unit Terbatas
Dapatkan segera ! Cashback atau Diskon Puluhan juta rupiah untuk setiap pembelian mobil Mitsubishi Balikpapan dan dapatkan Bonus yang menarik.

Informasi Lebih lengkap hubungi : M. Taufik


Mitsubishi Balikpapan Dalam Balikpapan Industrial Expo 2016

Mitsubishi Balikpapan - PT. Mandau Berlian Sejati atau lebih dikenal dengan nama Mitsubishi Balikpapan ikut berpartisipas dalam event Balikpapan Industrial Expo, yang merupakan pameran industri terbesar di Kalimantan. Peserta Pameran Balikpapan Industrial Expo dibagi dalam tiga kelompok yaitu Oil & Gas EXPO Indonesia (OGEX), Mining Expo Indonesia (MINEX) dan Power & Electric EXPO Indonesia (POLEX).

Balikpapan Industrial Expo
Balikpapan Industrial Expo 2016
Balikpapan Industrial Expo diadakan di DOME Balikpapan, Kalimantan Timur mulai tanggal 20-22 September 2016.

Sebagai perusahaan yang menjadi pendukung kegiatan eksplorasi dan pertambangan, Mitsubishi Balikpapan turut ambil bagian dengan mengusung mobil-mobil seperti Truck Colt Diesel, Truck FUSO, Pajero Sport Dakar dan Triton DC HDX.

m taufik
Mohamad Taufik berdiri di depan stand Mitsubishi Balikpapan
mitsubishi fuso
Mitsubishi FUSO
stand mitsubishi
Stand Mitsubishi Balikpapan
Besok adalah hari terakhir pameran Balikpapan Industrial Expo, bagi mitra Mitsubishi dan pecinta produk Mitsubishi, kunjungi pameran ini dan dapatkan diskon, cashback serta hadiah menarik  bagi pengunjung stand Mitsubishi.